Senin, 03 Agustus 2009

Allah Maha Besar


Sabtu, 1 Agustus 2009

Siang hampir menjelang sore, sekitar jam 14.50 Hp.ku berdering..
kulihat yang menelponku adalah Bp. Shakti (teman kantorku), kuangkat cepat2 hp karena aku yakin dia akan ke rumahku dengan anak istrinya (seperti renc. minggu lalu yg nggk kesampaian karena aku sedang di luar kota).

Ternyata perkiraanku salah, P. Shakti malah menanyakan jatah kamar di RSAL untuk Golongannya.
"Ada apa pak??"
"saya kecelakaan mbak rosa.., bla..bla.. saya hancur (tidak jelas)"
karena terdengar kacau, aku matikan Hp.ku dan aku call balik P. Shakti.
Dalam pembicaraan berikutnya kuputuskan saja p. Shakti segera masuk ke kelas 1 saja dan kupastikan p.Shakti sudah ditangani Dokter. Masalah urusan administrasi kantor kupikir bodo amat, pasti bisa menyusul dan kuyakinkan p.Shakti akan kuurus semuanya(agar dia tenang).
Blep... kututup telpon

Segera kutelpon Ketua Sekar, Manager SDM, ku-sms teman-teman Rendal, beres... berikutnya segera kuselesaikan urusan pribadiku (aku lagi di galangan bangunan waktu itu). Dan... kuajak suamiku untuk segera ke RSAL untuk mengetahui kejadian sebenarnya.

Ternyata...
apa yang kuperkirakan sangat jauh dari kenyataan.
Begitu aku sampai di ruang tindakan, yang terbaring disana bukan hanya p.Shakti, tapi ibu (istrinya) dan Ivo (anak semata wayangnya).
Ya Allah....
Ternyata P.Shakti sekeluarga kecelakaan Kereta Api, mobil daihatsu classy yang baru dibelinya dihantam Kereta Api.
Panjang ceritanya...
Namun satu hal yang menjadi pelajaran buat Qta semua,
ditengah kepasrahan P.Shakti begitu melihat Kereta sudah dekat, dia mengajak keluarganya memasrahkan diri pada Yang Kuasa sambil bertakbir..
AllahuAkbar... Allahuakbar....

Bisa dilihat difoto (kuambil dari Jawa Pos Minggu, 2 Agustus 2009)... bagaimana hancurnya si Classy.... namun P.Shakti sekeluarga selamat meski p.Shakti penuh luka, ibu patah tulang begitupun Ivo.
Allah Maha Besar....
Allah menunjukkan hal itu pada kita semua.....
Tiada kekuatan yang lebih besar dari KekuatanNya....
AllahuAkbar... Allahuakbar....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar